Selasa, 29 Desember 2015

Cemilan Sehat Untuk Jantung

Cemilan Sehat Untuk Jantung


Cemilan Sehat Untuk Jantung >> Semua orang pasti menginginkan tubuh dan jantung sehat, bukan? Jantung sehat bukan dimiliki begitu saja, namun juga tidak sulit untuk mendapatkannya. Lakukan olahraga yang menyehatkan jantung dan mengkonsumsi jenis makanan yang menyehatkan jantung bisa Anda lakukan untuk menjaga jantung secara maksimal.


Kita mengetahui bahwa jantung adalah orang penting yang berfungsi memompa darah mengedarkannya ke seluruh tubuh sehingga sangat penting untuk menjaga kesehatan jantung. Selain dengan menjaga makanan dan juga melakukan olahraga yang sehat untuk jantung, memilih jenis cemilan yang baik dan menyehatkan jantung juga sangat penting untuk Anda. Lalu, jenis cemilan apa sajakah yang baik untuk dikonsumsi oleh Anda penderita penyakit jantung?

Berikut Cemilan Sehat Untuk Jantung

  1. Kenari
    Kenari dan ikan salmon mengandung asam lemak omega-3 yang terbukti mengurangi risiko penyakit jantung, bahkan serangan jantung, serat mengurangi jerawat dan peradangan. Hanya dengan makan 1-2 porsi sepekan, Anda menurunkan tekanan darah dan meningkatkan imunitas.
  2. Buah dan Sayur
    Buah-bauahan, sayuran, dan gandum adalah tiket untuk diet sehat. Dengan memprioritaskan pilihan biji-bijian di atas makan olahan berwarna putih (yang biasanya melepaskan zat besi dan vitamin B), Anda dapat menurunkan kolesterol dan mengandung fungsi jantung tetap sehat.
    Paula Simpson merekomendasikan 30 gram serat sehari. Tetapi, mulai perlahan-lahan dan pastikan untuk minum banyak cairan saat Anda meningkatkan asupan serat agar lebih mudah dicerna.
  3. Oatmeal
    Semangkuk oatmeal di pagi hari akan menimbun asam lemak omega-3, serat, dan kalium untuk tubuh Anda. Oatmeal juga terbukti menjaga arteri tetap bersih dan menurunkan kolesterol.
  4. Bumbu dan Herbal
    Jahe, teh hijau, kako, cabe, dan kayu manis tidak hanya lezat untuk penyedap rasa. Paula mengatakan bahwa bumbu ini juga mengandung sifat anti-inflamsi yang manjur untuk membantu keseimbangan gula darah. Campurkan bumbu dan herbal tersebut ke dalam teh atau makanan favorit Anda untuk menuai keuntungan jantung sehat.
  5. Legum
    Makanan tinggi serat lainnya, termasuk kacang, buncis, kacang hitam, dan kacang merah yang mengandung kalsium dan asam lemak omega-3.
  6. Edamame
    Protein kedelai, ditemukan dalam edamame dan tahu, terus meningkat popularitasnya dalam menurunkan trigliserida (lemak yang terdapat pada kebanyakan makanan serta tubuh) dan penurunan penyakit kardiovaskuler. Paula merekomendasikan kedelai karena dianggap sebagai protein berkualitas tinggi yang mengandung serat, vitamin, dan mineral.
  7. Blueberry
    Buah berwarna pekat ini mengandung antioksidan yang membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Blueberry membantu mengurangi risiko penyakit jantung dan kanker, selain nikmat dimakan.

Post. by Rika Cemilan Sehat Untuk Jantung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar